Yamamoto Tsunetomo
(Samurai)
Tulisan ini seluruhnya diambil dari buku Hagakure: The Wisdom of Samurai

Seorang sanurai yang telah pensiun pernah berkata, "Kita menemukan berbagai level keterampilan di sepanjang kehidupan kita. Di level awal, bagi orang dan diri kita sendiri bahwa kita buruk sekali. Ini karena kita baru mulai menempuh jalan dan belum belajar banyak. Pada titik ini kita belum bisa apa-apa, tapi kita tengah belajar."

"Nantinya, setelah kita mempelajari sedikit keterampilan, kita masih belum bisa mempraktekannya, namun kita mulai belajar melihat kelemahan-kelemahan kita dan juga kelemahan-kelemahan orang lain."

"Di level selanjutnya, kita telah mebguasai beberapa hal dan merasa bangga akan kepandaian-kepandaian kita. Pada tingkatan ini, kita bisa melihat kelemahan-kelemahan orang lain dan ingin menolong mereka. Di sini kita mulai menjadi orang yang berguna."

"Pada level tertinggi, orang tampaknya tidak tahu apa-apa, karena segala sesuatu yang ia lakukan sepertinya tidak memerlukan upaya sedikitpun. Inilah level pencerahan dimana rahasia-rahasia tanpa batas bisa kita genggam. Akhirnya, kita memahami bahwa jalan menuju pencerahan dan keunggulan ternyata tanpa ujung. Kita harus merasa cukup puas mengikuti jalan kita tanpa berupaya menuju ke akhir, karena kita mengerti bahwa tidak ada batas akhir. Di sinilah kita berupaya keras tiap hari untuk meningkatkan kualitas, dan semakin banyak kita belajar, kita semakin menyadari bahwa kita tidak tahu apa-apa."

Yagyu Sensei berkata, "Di sepanjang pembelajaran saya tidak pernah belajar mengalahkan orang lain, tetapi di level tertinggi, saya memahami bagaimana mengalahkan diri saya sendiri."

Berusahalah selalu maju. Berjuanglah demi mencapai pencerahan yang lebih tinggi setiap harinya. Jangan pernah berhenti.